mengubah Start pada taskbar
See more Logo Designs at 99designs

KOTAK MENU

mengubah Start pada taskbar

Salah satu ciri khas sistem operasi Windows adalah tombol [Start], di mana
beragam kegiatan berkomputer dimulai. Jika Anda adalah pengguna setia Windows,
mungkin saja ada rasa bosan dengan kata Start yang terus menerus digunakan di
tiap versi. Apa tidak ada kata lain? Kalau memang begitu, ubah saja label Start
tersebut menjadi sembarang teks yang Anda inginkan.

Mungkin hal seperti ini sudah pernah Anda ketahui atau lakukan sebelumnya,
karena ada cukup banyak aplikasi bantu yang menawarkan fitur pengubahan label
Start.



Padahal, untuk mengubah label tersebut tidaklah sulit, hanya bermodalkan
aplikasi editor heksadesimal (hex editor) dan sedikit berjuang di jendela
Registry Editor, niscaya Anda dapat mengubah kata Start menjadi kata lainnya.
Tertarik? Coba Anda implementasikan beberapa tahapan di bawah ini.

1. Melalui jendela Windows Explorer, masuklah ke C:\WINDOWS lalu gandakan (copy)
file

explorer.exe di lokasi yang sama. Dalam contoh ini, file salinan diberi nama
explorerbaru.exe.

2. Jalankanlah editor heksadesimal, lalu bukalah file explorerbaru.exe tadi
untuk dimanipulasi. Gunakanlah fitur pencarian di aplikasi untuk mencari kode
heksadesimal kata Start, yaitu 53

00 74 00 61 00 72 00 74. Setelah ketemu, jangan terburu-buru untuk mengubahnya,
karena di dalam file ini tersimpan banyak sekali kata Start, sedangkan yang
perlu diedit hanya yang mengacu pada tombol [Start]. Maka dari itu, untuk
memastikan bahwa kode heksadesimal yang Anda temukan sudah tepat, pastikan
terdapat kalimat There was an internal error and one of the windows you were
using has been close sebelum kodenya.

3. Meskipun tidak selalu sama, Anda boleh mengacu pada tabel di bawah ini yang
merupakan catatan lokasi kata Start berdasarkan versi Windows-nya. Kalaupun
tidak selalu tepat, kode offset di tabel berikut cenderung mendekati kode heksadesimal
yang dicari.



0x00028D6E sampai 0x00028D76 Windows 9X

0x00028BEE sampai 0x00028BF6 Windows NT4

0x00033DDE sampai 0x00033DE6 Windows ME

0x0003860E sampai 0x00038616 Windows 2000

0x000412B6 sampai 0x000412BE Windows XP (tampilan XP)

0x0004158A sampai 0x00041592 Windows XP (tampilan klasik)

0x0004208E sampai 0x00042096 Windows XP SP1 (tampilan XP)

0x0004259A sampai 0x000425A2 Windows XP SP1 (tampilan klasik)







WindoWS xP

Khusus untuk pengguna Windows XP, caranya:

1. Jalankan Registry Editor.

2. Masuklah ke lokasi HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon
dan sebuah key bernama

Shell akan Anda jumpai di situ.

3. Klik ganda key tersebut, lalu ubah nilainya di kotak teks value data menjadi
explorerbaru.exe.

4. Restart sistem dan sekembalinya nanti Anda sudah dapat menuai hasilnya. Nah,
setelah melalui serangkaian konfigurasi di atas, kini Anda dapat mengubah label
Start sesuka hati di berbagai versi Windows. Anda juga tidak perlu lagi
bergantung pada

sebuah aplikasi bantu khusus untuk melakukan pengubahan. Selamat mencoba



 

Artikel yang berhubungan..


  © Info Ngenet ©2009
Info Ngenet
by Andriansyah
ghaziboo@rocketmail.com

Back to TOP